Sebagai seorang mahasiswa tentu kebutuhan akan sebuah PC atau laptop menjadi kewajiban. Karena dengan perangkat inilah nantinya seorang mahasiswa bisa mengerjakan tugas-tugasnya.
Selain beli office 365 yang asli dan tidak bajakan, perlu diketahui bahwa fitur office 365 ini sangat mendukung kegaitan buat mahasiswa. laptop juga harus disesuaikan dengan kebutuhan kamu sebagai mahasiswa, salah pilih laptop nanti akan menyesal di kemudian hari:
Agar tidak bingung dalam memilih laptop, berikut saya jabarkan tips memilih laptop untuk mahasiswa dibawah ini:
1) Sesuaikan dengan kebutuhan kamu. Jika hanya untuk bikin dokumen biasa dan tidak ada tugas khusus yang akan dibuat. Pilihlah laptop yang standar. Namun jika kamu kuliah di jurusan desain diperlukan laptop dengan spesifikasi kelas berat nih karena akan membuat animasi, photoshop dan desain atau video.
2) Kapasitas hardi disk juga harus disesuaikan dengan kegiatan dan tugas kuliha kamu. Jika ingin menyimpan data yang banyak pilihlah laptop dengan kapasitas hard disk yang besar misalnya 500 GB ke atas. Jika masih kurang, kamu bisa memebli hard disk eksternal yang semakin banyak dijual.
3) Prosesor juga jadi bahan pertimbangan dalam membeli sebuah laptop. Semakin tinggi tingaktannya, semakin bagus dan cepat kinerja laptop tersebut. Bisa mulititasking dan juga loadingnya jadi cepat.
4) Windows asli dan office 365 asli jadi salah satu point penting agar laptop aman dari serangan virus dan malware yang akan membuat kamu kerepotan jika itu terjadi pada laptop kamu.
5) Faktor desain jadi poin tambahan, jika kamu beli laptop. Hal ini lebih sebagai penambah kepercayaan diri saat kamu presentasi di depan kelas nantinya.
6) Faktor budget juga harus diperhatikan, karena sebagai mahasiswa kamu harus bijak, untuk saat ini bujet 5-6 jutaan sudah masuk kelas menengah dan cukup mumpuni untuk digunakan sebgai mahasiswa.
7) Layanan after sales dari brand laptop yang dipilih juga harus diperhatikan. Karena jika terjadi error atau kerusakan bisa mudah dan cepat diatasi.
Segitu dulu ya tips dari saya, semoga bermanfaat buat kita semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar